Friday, December 5, 2014

iPhone Selanjutnya Bakal 'Anti-Jatuh'?

Posted on 8:57 AM in ,
iPhone Selanjutnya Bakal 'Anti-Jatuh'? (Info Tekno) - Apple sepertinya memang sangat fokus terhadap kerusakan yang terjadi pada produk mereka. Setelah menggunakan layar safir pada iPhone 6 yang digadang-gadang 'anti-pecah', kini Apple mengusung sebuah teknologi 'anti-jatuh'. Bagaimana cara kerjanya?

iPhone Selanjutnya Bakal 'Anti-Jatuh'?
Ilustrasi Teknologi 'anti-jatuh' ala APPLE

Seperti dikutip dari BGR (4/12/2014), paten bernama "Mekanisme perlindungan untuk perangkat elektronik" tersebut mengusulkan semacam teknologi di mana ponsel bisa mengubah sudut benturan sesaat sebelum mencium tanah sehingga hanya mengalami kerusakan ringan.

Dengan memakai aneka sensor yang sudah ada di smartphone seperti accelerometer, gyroscope, dan lain-lain, ponsel bisa langsung mendeteksi apabila sedang terjatuh.

Dalam waktu singkat ponsel kemudian bisa mengkalkulasi arah benturan dan orientasi perangkat, lantas mengaktifkan mekanisme internal seperti motor getar untuk sedikit mengubah sudut.

Selain teknologi baru ini, bulan lalu Apple juga dikabarkan bakal memakai kaca berbahan safir untuk meningkatkan ketahanan layar iPhone generasi berikutnya dari benturan.

Sekian dulu postingan tentang iPhone Selanjutnya Bakal 'Anti-Jatuh'?. Jangan lupa share disosial mediamu apabila postingan ini bermanfaat. Terimakasih.

0 comments:

Post a Comment